Pages

Selasa, 21 April 2020

Konfigurasi OBS Studion Untuk Live Video Streaming

Pesiapan Pendahuluan


Sebelum mulai mengkonfigurasi OBS Studio, maka anda perlu terlebih dahulu mengaktifkan kamera yang hendak anda gunakan untuk melakukan live video streaming. Dalam hal ini, akan berbeda caranya antara menggunakan laptop dangan menggunakan desktop PC atau yang lebih dikenal dengan sebutan Personal Computer biasa, yang untuk selanjutnya akan kita sebut sebagai PC saja.

Jika anda menggunakan laptop, anda cukup memeriksa status kameranya apakah aktif atau tidak. Ini hanya perlu dilakukan apabila laptop anda menyediakan tombol kamera. Jika tombol kamera tidak ada, maka kamera akan diaktifkan secara otomatis oleh OS.

Turial ini dibuat dengan asumsi bahwa anda menggunakan PC. Karena PC tidak memiliki buildIn camera, maka anda harus menggunakan peripheral tambahan, yaitu USB webcam (kamera yang dihubungkan ke komputer melalui port USB) sebaagai video capture device (alat penangkap gambar), yang selanjutnya akan kita sebut sebagai webcam saja.


Senin, 13 April 2020

Live Video Streaming dengan OBS Studio


MaPel:
Teknologi Layanan Jaringan
Kelas:
XI TKJ 1 – Selasa,
XI TKJ 2 - Rabu, dan
XI TKJ 3 - Kamis
Topik:
Komunikasi Jarak Jauh dengan Video Streaming

Pendahuluan


Pada pelajaran sebelumnya kita sudah bahas tentang live video streaming. Tentunya anda sudah paham apa itu live video streaming. Live  video streaming adalah proses penyampaian informasi dalam bentuk video melalui media internet.  ini merupakan teknologi media komunikasi video Tipe I, yaitu video broadcast (video dari satu sumber yang dipancarkan ke segala arah. Mirip televisi bukan? Ya.

Tapi ada perbedaan yang sangat mencolok diantara keduanya. Stasiun televisi harus dilengkapi dengan perangkat-perangkat yang sangat mahal mulai dari ruang studio, video camera, broadcasting system, dan system pemancar. Sedangkan untuk live video streaming dapat anda lakukan dengan memanfaatkan internet ditambah beberapa peralatan yang sangat murah. Apa saja itu?